BSWlBUr8TSY0Tfd8GpW0GSzlTd==

Rapat koordinasi DPW keluarga besar pelaku usaha muslim KBPUM Provinsi Banten

 

Serang Expost.co.id - Indonesia kini di hadapkan pada problem ekonomi yang menyulitkan, tinggi nya angka pengangguran dan iklim ekonomi yang kurang menentu   membuat masyarakat berpikir mencari solusi dan Inovasi. 27/08/2023

Atas dasar hal tersebut Dewan Pimpinan Pusat keluarga besar pelaku usaha muslim (DPP KBPUM ) bapak Lukman hakim S.H. memperkuat jaringan di seluruh Indonesia dan salah satu nya  mengamanahkan kepengurusan DPW KBPUM provinsi Banten kepada Bapak. Fikri Zulfikar S.pd M.pd.

Hari ini Minggu tanggal 27 Agustus 2023 berlokasi di cafe warna di lakukan pengukuhan kepengurusan KBPUM Banten serta rakor KBPUM Banten.

Organisasi Keluarga besar pelaku usaha muslim KBPUM Dewan pimpinan wilayah provinsi Banten atas hal tersebut di atas melakukan rapat koordinasi guna mencari solusi untuk peningkatan ekonomi masyarakat khusus di wilayah Banten.

Acara rakor ini di inisiasi oleh ketua KBPUM provinsi Banten Fikri Zulfikar S.pd M.pd, sekretaris DPW Agus Waluyo dan bendahara DPW Ubaidillah S.Ag. 

Fikri Zulfikar S.pd M.pd menyampaikan bahwa DPW KBPUM perlu menjembatani pelaku usaha muslim dari berbagai sektor usaha dimana masyarakat yang terkendala segi finansial, SDM dan akses ke pihak pemerintah daerah. 

Ketua DPP KBPUM Lukman Hakim S.H. menambahkan bahwa misi KBPUM selain menjadi mitra pemerintah, KBPUM juga wajib membina anggota nya secara mandiri. Dengan hadir nya KBPUM Banten semoga bisa menambah kemaslahatan untuk masyarakat Banten.


Sumber : Lukman Hakim, SH

Editor    : Sukma

Komentar0

Type above and press Enter to search.